Celebes.news, Reseller adalah orang menjual kembali produk dari pihak supplier kepada konsumen. Reseller ini bukanlah bagian dari supplier. Untuk menjadi seorang reseller harus mengeluarkan modal sendiri, dan membeli produk langsung kepada supplier.
Tentunya menjadi reseller memiliki keuntungan tersendiri karena barang yang disediakan bisa bervariasi, hal tersebut seperti yang ditekuni oleh Vitta Suryaningsih, Warga Motoboi Kecil yang menjual beraneka produk yang akan dipasarkan secara langsung dan secara online.
Ditemui awak media Celebes.news, Vitta mengungkapkan, saat menjadi reseller untuk produk bakso olahan yang diambil langsung ke supplier untuk memenuhi kebutuhan pelaku usaha kuliner di Kotamobagu.
“5 Kg bakso Mubarok namanya, hari ini saya sediakan bagi pelaku usaha kuliner di Kotamobagu yang berbahan utama pentolan bakso”ungkapnya.
Selain itu, Dia juga menjadi reseller sejumlah produk seperti buah-buahan hingga barang kebutuhan rumah tangga.
“Untuk harga tentunya dapat dijangkau oleh pelanggan karena harganya tak jauh beda dari harga suplier”ucapnya.
Dia juga mengungkapkan, bisnis ini sangat membantu ekonomi keluarga dalam pemenuhan kebutuhan saat ini.
“Yang paling utama adalah berkah dan halal rejeki yang didapat atas profesi yang dijalani”pungkasnya.
“Untuk pemesanan bakso Mubarok, buah-buahan dan produk rumah tangga dapat melakukan pemesanan melalui nomor telepon dan via WhatsApp di 081291900118″kata Vitta Suryaningsih. (K)