Celebes.news – Shadaqoh atau sedekah adalah segala bentuk nilai kebajikan yang tidak terikat oleh jumlah dan waktu serta secara sukarela.
Untuk harta yang kita miliki serta sedekah yang kita berikan secara ikhlas, siapakan yang paling berhak menerima?
Baca juga : Kementerian PUPR Targetkan Ruas Tol Cigombong-Cibadak Selesai Tahun 2021
Dilansir dari video ustadz Ustadz Syafiq Riza Basalamah di laman @syafiqrizabasalamah_official menjelaskan tentang siapa yang paling berhak menerima sedekah yang kita berikan.
Ketika seorang sahabat Nabi Muhammad SAW mengatakan kepada Rasulullah, : ya Rasulullah, saya memiliki 1 Dinar, Rasulullah menjawab : engkau gunakan untuk kebutuhanmu.
Dalam Islam, kita diperintah peduli kepada diri kita dan tidak berlebih-lebihan. Kalau memiliki kelebihan, kita berkewajiban memberikan kepada keluargamu.
“Hendaklah kita berbagi harta ini kepada orang yang menjadi tanggung jawab kita, mulailah dengan orang yang menjadi tanggung jawabmu,” ucap Ustad Syafiq, dikutip celebes.news di laman resmi @syafiqrizabasalamah_official.
Baca juga : Ini Sebabnya Puluhan Ribu Netizen Indonesia Komentari Tweet Pesepak Bola Mesut Ozil
Menurut Basalamah, jangan kita kasih harta kita untuk disana dan disini, sementara kita melupakan keluarga yang menjadi tanggung jawab kita.
“Orang tua kita jadi tanggung jawab kita untuk diberikan harta bila kita berkelebihan harta. Maka merekalah orang pertama yang kita perhatikan,” ucapnya.
Menurut Basalamah, berbagi harta kepada orang lain itu bukan disaat kita lebih, bahkan disaat kita punya makanan yang cukup pun kita bisa berbagi.
“Nabi Muhammad mengatakan, makanan untuk 1 orang itu cukup untuk 2 orang, dan makanan untuk 2 orang itu cukup untuk 4 orang. Ini menunjukan kalau kita makan itu melebihi dari kapasitas makan kita,” tuturnya.
Basalamah mengisahkan tentang Ibrahim bin Adham yang bertanya kepada muridnya, kabarkan kepadaku bagaimana kau menyikapi hidup ini, kata muridnya, kalau aku dapat rezeki aku makan, kalau tak dapat rezeki aku sabar.
“Atas jawaban muridnya, Ibrahim bin Adham mengatakan, anjing-anjing di negeriku seperti itu. Karena anjing itu dilempari makanan dia makan, gak dikasih dia diam. Perkataan gurunya membuat dirinya serasa ditampar. Muridnya pun bertanya, kalau engkau bagaiman guru? gurunya menjawab, aku kalau dapat rezeki aku akan berbagi. Aku akan melihat siapa yang paling membutuhkan. Dan kalau aku dihalangin dari rezeki baik harta dan makanan, aku bersyukur kepada Allah. Karena nikmat Allah itu banyak, nikmat itu banyak, bukan hanya urusan uang itu,” ucap Basalamah dilansir dari laman @syafiqrizabasalamah_official.