Celebes News – Clara si “Donor” sempat viral di wilayah Bolaang Mongondow Raya (BMR) sekitar dua tahun silam.
Atas kasus yang menimpanya Clara harus mendekam di penjara selama 1,6 tahun.
Nasib buruk yang menimpanya tidak hanya menjadi seorang narapidana, namun dirinya harus bercerai dengan sang suami tercinta dan terpisah jarak dari si buah hatinya.
Setelah menjalani hukuman dan telah menghirup udara kebebasan, bagaimana kehidupan Clara yang sempat tersandung kasus investasi bodong bernilai milyaran rupiah ini? Berikut hasil wawancara awak media celebes.news.
Diawal wawancara, dirinya mengisahkan pengalaman pahitnya ini. Namun, menurutnya masih memiliki sisi positif bagi kehidupannya dimasa akan datang.
“Alhamdulillah, selama kita jalani hukuman sampe bebas, samua aman-aman. Terima kenyataan saja harus di dalam penjara selama beberapa tahun sampai mulai kenal banyak orang di dalam sana. Juga banyak tahu tentang hukum pidana. Yang awalnya malas Sholat, di dalam penjara itu semua rajin ibadah. Yang awalnya tidak bisa dikerjakan, lama kelamaan menjalankan sholat dari Rutan, dan hingga akhirnya saya pindah di Lapas Tomohon,” tuturnya.
Mengakhiri masa tahanan selama 2 bulan dI Lapas Tomohon, Clara menghirup udara segar dan kota yang pertama dituju adalah Kota Kotamobagu.
“Saya bebas bulan Februari 2021, pada bulan Maret saya sudah menjalankan bisnis investasi lagi. Namun, tidak bertahan lama. Iya, tetap menjalankan bisnis yang sama dengan memberikan informasi keuntungan serta resiko yang akan dialami,” tuturnya.
Clara juga mengungkapkan, untuk bertahan pada keadaan hidup yang telah kehilangan keluarga kecilnya pasca bebas penjara, dirinya sempat menjual dessert, cemilan, aneka puding, dan nasi kuning yang buka 24 jam.
“Apa yang terjadi dimasa lalu itu, adalah bentuk itikad baik saya sebagai warga negara yang taat hukum dan siap dihukum bila bersalah, walaupun ada sejumlah pihak yang terkait dengan kasus saya alami ini yang belum diproses,” ungkapnya.
Saat bebas dari penjara, Clara harus rela ditinggalkan sang suami dan dan terpisah oleh jarak dengan anaknya. Clara saat ini dalam proses perceraian dan segera disidangkan.
“Saat ini masih berjuang sendiri dengan berbagai bisnis yang hingga saat ini sering mengalami kerugian dari bisnis dessert, jual piyama online dan aneka makanan,” ucapnya.
Diakhir wawancara, Clara yang sempat menghebohkan BMR ini, masih bisa bersyukur atas apa yang dialaminya, mulai dari uang berlimpah, dipenjara, dan berjuang dari nol lagi.
“Alhamdulillah dibalik semua masalah yang terjadi, bnyak sekali plajaran yang kita dapat, seperti teman atau Sahabat, langsung Dapa tau yang cuma Suka disaat sanang, trus dapa tau orang yang tulus berteman. Sama dengan dorangg bilang, kalo bergaul, musti ada doi supaya banyak tamang, kalu nda ada doi tamang lari akang kong bicara dari belakang. Untuk rumah tangga, mungkin so nda boleh sama-sama lagi karna kita so ditalak dan dalam proses cerai. Sekarang ini Kita cuma mo fokus mancari for anak anak,” kata Clara Winokan diakhir wawancara beberapa waktu lalu. (Manaf Pakaya)