Celebes News, BOLMUT – Harga Bahan Bakar Minyak di Bohabak Raya khususnya Bohabak IB naik drastis.
Hal tersebut menyusul rumor kenaikan harga BBM yang akan diumumkan pemerintah.
Tokoh Pemuda Bohabak IV Irjal Ismail, mengaku kecewa dengan kenaikan harga BBM ini yang berlaku di Bohabak IV. Pasalnya, pemerintah belum mengumumkan kenaikan BBM.
“Belum ada aturan atau edaran secara nasional berkaitan dengan kenaikan BBM ,khususnya diwilayah Kabupaten/kota.akan tetapi yang ditemui dilapangan khususnya didesa Bohabak 4” ucapnya.
Menurut Irjal, penjualan BBM melonjak 2 kali lipat mencapai 12 hingga 15 ribu per liter.
“Kami berharap kepada Pemda Bolmut maupun aparat hukum untuk melakukan kroscek lapangan khususnya diwilayah Bohabak 4,” kata Irjal Ismail. (C.News)