Celebes.news, Bolmut – Bupati Drs. Depri Pontoh di dampingi Ketua tim Penggerak PKK, Kabupaten Bolaang Mongondow Utara, Ny. Ainun Pontoh Talibo menyambut Kunjungan Kerja (Kunker) Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Utara.
Di ketahui Kapolda Irjen Pol. Drs. Setyo Budiyanto S.H, M.H di dampingi oleh ketua Bhayangkari Daerah sulut Ny. Henny Setyo Budi, tiba dan diterima di Halaman mako Polresta Bolmut Pada Rabu 15/3/2023.
Depri Pontoh dalam sambutanya mengatakan sejak diresmikannya Polres Bolaang Mongondow Utara pada tahun 2019 telah mampu menunjukan profesionalitas.
“Dedikasi dan integritas yang tinggi yang berorientasi bagi terwujudnya pranata kehidupan sosial masyarakat yang kondusif,” tuturnya.
Dikesempatan tersebut, Bupati Depri Pontoh mengharapkan pihak Polda Sulut memberikan atensi kepada putera dan puteri Bolmut.
“Seraya memperhatikan perkembangan aspirasi masyarakat maka dengan penuh kerendahan hati, diharapkan agar adanya perhatian bagi putra dan putri di daerah kami Bolaang Mongondow Utara diperkenankan serta di akomodir untuk diterima sebagai anggota Polri di Provinsi Sulut,” ucap Pontoh. (rez)