Celebes.news, BOLMUT – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dispendikbud) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Melalui Bidang PAUD gelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM), Rabu, 10/04/2023
Diketahui Bimtek tersebut di ikuti 100 Guru yang difokuskan pada satuan Pendidikan Anak Usia dini (PAUD) dan akan berlangsung selama 2 hari yakni Rabu-kamis..
Kegiatan Bimtek Implementasi Kurikulum Merdeka ini mengangkat tema Mewujudkan Lingkungan Belajar Berkualitas Pada Satuan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di Kabupaten Bolmut Tahun 2023.
Kepala Bidang PAUD Hilda Potabuga mengatakan, peserta terdiri dari 75 Guru kelompok Bermain (KB) dan 25 Guru Taman Kanak-kanak (TK) dan sudah melakukan pendaftaran melalui Platfrom Balai Guru Provinsi (BGP) Sulawesi Utara.
Masi ada 81 satuan pendidikan PAUD yang belum mengikuti Bimtek 37 diantaranya sudah mendaftar, tapi belum ikut dan ada 44 Lembaga yang belum mendaftar di IKM Merdeka Belajar.” kata Hilda
Pada Gelombang ke 2 dari 81 Lembaga Satuan Pendidikan Anak usia dini (PAUD) diharapkan dapat mengikuti Bimtek tersebut karena pihak kami akan segera menyusun jadwal selanjutnya.” Beber Hilda Potabuga (RK)